Presiden Prabowo Sampaikan Terima Kasih kepada Rusia atas Dukungan Sejarah dan Kerja Sama Strategis

- Redaksi

Sabtu, 21 Juni 2025 - 22:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Berita Kita — Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Federasi Rusia atas kontribusi besar yang telah diberikan sejak awal kemerdekaan Indonesia. Ucapan ini disampaikannya dalam momentum peringatan 75 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Rusia.

 

Presiden Prabowo mengungkapkan bahwa hubungan antara kedua negara telah terjalin lama dan mencerminkan kemitraan yang kuat di berbagai bidang, mulai dari politik hingga sosial budaya.

 

“Hubungan antara Rusia dan Indonesia sudah memiliki sejarah yang panjang. Tahun ini kita memperingati 75 tahun hubungan diplomatik,” ujar Presiden Prabowo dalam pernyataannya.

Baca Juga :  Israel Gempur Kamp Pengungsi di Gaza Selatan, 36 Warga Palestina Gugur

 

Ia menegaskan bahwa Rusia, sebagai penerus Uni Soviet, memiliki peran penting dalam mendukung Indonesia di masa-masa awal kemerdekaan.

 

“Federasi Rusia selalu menjadi mitra penting bagi Indonesia di bidang politik, ekonomi, dan sosial budaya. Sewaktu Indonesia masih baru merdeka dan masih sangat miskin, Uni Soviet pada saat itu, di mana Rusia adalah intinya, sudah sangat membantu kami,” lanjutnya.

 

Presiden Prabowo juga menyampaikan bahwa rakyat Indonesia tidak pernah melupakan kontribusi besar dari Rusia. Menurutnya, berbagai infrastruktur penting yang masih berdiri kokoh hingga kini merupakan warisan kerja sama kedua negara.

Baca Juga :  Debut Spektakuler Indonesia di KTT BRICS 2025, Prabowo Disambut Hangat Presiden Lula

 

“Sampai hari ini, rakyat Indonesia tidak lupa dengan bantuan dari Rusia. Tidak hanya di ibu kota, tapi juga di kota-kota besar kami terdapat begitu banyak gedung-gedung besar, jembatan, kereta api, hingga pabrik-pabrik yang dibangun dengan bantuan Rusia,” ungkap Presiden Prabowo.

 

Peringatan 75 tahun hubungan diplomatik ini menjadi momen reflektif bagi kedua bangsa untuk memperkuat kolaborasi strategis ke depan. Pemerintah Indonesia menegaskan komitmennya untuk terus mempererat kerja sama bilateral yang saling menguntungkan, sekaligus menjaga warisan persahabatan yang telah terjalin sejak lama. ***

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Editor : Rizki

Sumber Berita: https://youtube.com/shorts/qfOd4oig5pQ?si=vb-Qj1rzuoHFJ5f6

Berita Terkait

Ketegangan Memuncak di Laut Merah: Rudal Israel Gempur Suriah, Iran Siap Luncurkan Perang Terakhir
Iran Bersiap Hadapi Israel: Ancaman “Perang Akhir” dan Rudal Hipersonik Picu Ketegangan Global
Bencana Beruntun Landa AS, Ribuan Warga Mengungsi dan Korban Jiwa Terus Bertambah
Trump Incar Tembaga RI, BKPM Dorong Ekspor Produk Hilirisasi
Presiden Brasil dan Prabowo Kompak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB
Citra Satelit Ungkap Kehancuran Parah di Pelabuhan Hodeida Pasca Serangan Udara Israel
Terungkap! Isi Rincian Gencatan Senjata Gaza Selama 60 Hari Saat Netanyahu Bertolak ke Gedung Putih
Prabowo Debut di KTT BRICS 2025, Indonesia Resmi Tampil Sebagai Anggota Tetap
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 Juli 2025 - 20:54 WIB

Ketegangan Memuncak di Laut Merah: Rudal Israel Gempur Suriah, Iran Siap Luncurkan Perang Terakhir

Jumat, 18 Juli 2025 - 18:36 WIB

Iran Bersiap Hadapi Israel: Ancaman “Perang Akhir” dan Rudal Hipersonik Picu Ketegangan Global

Jumat, 18 Juli 2025 - 14:48 WIB

Bencana Beruntun Landa AS, Ribuan Warga Mengungsi dan Korban Jiwa Terus Bertambah

Rabu, 16 Juli 2025 - 12:20 WIB

Trump Incar Tembaga RI, BKPM Dorong Ekspor Produk Hilirisasi

Kamis, 10 Juli 2025 - 14:08 WIB

Presiden Brasil dan Prabowo Kompak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB

Berita Terbaru

Kenali gejala diabetes

Nenavin memiliki kandungan senyawa aktif yang bermanfaat bagi penderita diabetes